Lebih Enak Pakai Bungkus Rokok Standar atau Beli Kotak Rokok?

Pernahkah kamu perhatikan jika setelah orang membeli rokok, saat duduk, ia mengeluarkan kantong ajaib, eh, kotak ajaib. Kemudian memasukkan seluruh rokoknya ke dalam kotak tersebut. Ya, sering kali itu disebut sebagai kotak rokok. Lalu, mana yang lebih keren? Bungkus rokok biasa atau kotak rokok?

Bungkus Rokok vs Kotak Rokok

Jika boleh beropini secara jujur, sebenarnya tidak ada masalah perokok menggunakan bungkus rokok atau kotak rokok. Toh, ini kembali ke soal kenyamanan. Mau pakai bungkus rokok pada umumnya boleh, mau pake kotak rokok, juga boleh. Yang perlu diperhatikan adalah jangan sampai rokok tersebut diambil teman dengan sengaja. 

Nah, ini yang menjadi perbedaan. Acapkali, perokok yang ingin meminta rokok yang terdapat di kotak rokok justru merasa sungkan. Roki tidak tahu apa sebabnya. Roki hanya berandai-andai bahwa rokok yang di kotak rokok pastilah rokok dengan citarasa premium dan harganya pun mahal. Padahal, belum tentu juga. Kadang, rokok dengan harga standar atau bahkan di bawah sepuluh ribu. 

Akan tetapi, jika tetap di bungkus rokok pada umumnya, justru tidak sungkan. Seakan bungkus rokok tersebut dapat berbicara, “Hey, sini, gak pengen coba rokok ini?” Gitu. Maka, perokok yang kehabisan rokok, tidak akan sungkan untuk meminta. 

Jika menurut Roki, inilah yang dinamakan ilusi optik. Seakan-akan mencitrakan bahwa kotak rokok lebih mahal daripada bungkus rokok. Padahal, di beberapa merek, seperti Dji Sam Soe, bungkus rokoknya justru sangat menarik. Malahan, akan sangat sayang bila dipindahkan ke kotak rokok. 

Maka, perbedaan tersebut hanyalah sebuah preferensi saja. Tiap perokok bebas menentukan pilihannya. Selama rokok tersebut didapatkan secara legal. Toh, bagaimanapun tempatnya, rokok bisa dinikmati bersama-sama. Tentu saja, memintanya dengan sopan. Jangan sampai, tiba-tiba minta begitu saja. 

Yang aneh bagi Roki adalah kenapa ada pencurian rokok atau korek, tapi jarang sekali pemberitaan pencurian kotak rokok, ya? Apakah sama sekali tidak berharga? Atau tidak bisa dijual lagi? Ataupun kalaupun diambil malah menjadi sia-sia juga? Tanya kenapa.

rokok

Kotak Bungkus Rokok Alumunium Dengan Tutup Flip Magnet

Semakin meningkatnya jumlah perokok membuat segala macam bisnis yang beriringan dengan dunia rokok juga ikut mengeliat, tak terkecuali tentu saja bisnis produksi kotak bungkus rokok yang semakin hari semakin bervariasi saja.

bungkus rokok

Efek aturan penggunaan gambar seram pada bungkus rokok tak dapat dipungkiri menjadi salah satu sebab penting meningkatnya geliat bisnis kotak bungkus rokok ini.

bungkus rokok

Tak hanya di dalam negeri, bisnis kotak bungkus rokok ini rupannya juga populer di berbagai belahan dunia, China salah satunya.

Nah, di salah satu marketplace terkenal asal China, aliexpress, kita bisa dengan mudah menemukan aneka produk kotak bungkus rokok yang unik dan menarik. Salah satunya adalah kotak bungkus rokok yang diberi title: “Fashion Hollow Aluminum Flip Magnet Cigarette Packs Pocket Box” ini. Sesuai namanya, kotak bungkus rokok ini terbuat dari material alumunium dan mempunyai flip magnet sebagai pelengkap tutupnya.

kotak bungkus rokok

kotak bungkus rokok

Tak hanya keunggulan pada flip magnetnya, kotak bungkus rokok ini juga menarik sebab ia punya corak lubang polkadot yang membuatnya terlihat begitu artsy, selain itu, ia juga terdiri dari aneka warna yang menarik, sehingga para pemakai bisa memilih sesuai dengan warna kesukaannya.

rokok

Di marketplace online, kotak-kotak bungkus rokok semacam ini dijual dengan harga yang cukup murah, antara 15-20 ribu. Nah, menariknya, untuk pembelian dengan harga yang relatif murah ini, tersedia layanan ongkos kirim gratis melalui China Post Ordinary Small Packet Plus dengan tujuan kota-kota besar di Indonesia.

Nah, Bagaimana? tertarik untuk membeli kotak bungkus rokok dari China?

Gambar ilustrasi: Eko Susanto

bungkus rokok

Kerajinan Kotak Bungkus Rokok dari Bambu

Masifnya penggunaan kerajinan tangan berupa kotak rokok diperkirakan mulai banyak menyebar untuk menyiasati aturan pencantuman gambar seram di kemasan bungkus rokok. Kotak bungkus rokok digunakan salah satu tujuannya tentu saja untuk menutupi gambar seram di bungkus rokok tersebut, namun begitu, tak sedikit pengguna yang memakai kotak bungkus rokok karena memang merasa lebih nyaman ketimbang harus menggunakan bungkus asli dari pabrikan rokok.

rokok

Tren ini kemudian membuat banyak produsen kotak rokok mengkreasikan produk-produknya. Ada yang membuatnya dari vinyl, kertas, plastik, hingga kayu.

kotak bungkus rokok

Nah, salah satu produk kotak yang cukup banyak menjadi buruan para adalah kotak bungkus rokok yang terbuat dari bambu. Selain unik, kotak rokok ini juga bisa dibilang masih langka, belum banyak produsen kotak rokok yang memproduksinya.

rokok

Di salah satu laman marketplace online, kotak bungkus rokok dari bambu ini dibanderol dengan harga yang tak terlalu mahal. Di lapak milik Oval Parabola, misalnya, satu buah kotak bungkus rokok hanya dibanderol seharga 60 ribu rupiah.

kotak bungkus rokok

Nah, apakah kamu salah satu yang tertaik menggunakan kotak bungkus rokok dari bambu ini?

Ilustrasi gambar: Eko Susanto

bungkus rokok

Setelah Kotak Rokok, Kini Muncul Sarung Bungkus Rokok

Setelah berbagai kotak rokok bermunculan untuk menutup gambar seram di bungkus rokok. Kini, yang terbaru, muncul modifikasi sarung bungkus rokok.

bungkus rokok

Sarung bungkus rokok berbeda dengan kotak rokok karena penggunanya tak perlu mengeluarkan berbatang rokok dan memindahkan ke wadah lain. Sarung rokok digunakan dengan memasukkan bungkus rokok aslinya.

sarung bungkus rokok

Sarung bungkus rokok ini akan membuat penggunanya tampil sedikit berbeda dan stylish. Berbagai rancangan desain menarik juga ditawarkan.

Arta Novita, pelapak di bukalapak.com menawarkan aneka sarung rokok dengan model gambar vespa, Soekarno, dan lain sebagainya. Agar tahan lama bahan baku yang digunakan pun dipilih dengan seksama, dari bahan PVC dengan laminasi doff sehingga membuat gambar tidak luntur terkena air dan panas.

rokok

Selain itu, tersedia berbagai ukuran yang bisa disesuaikan dengan rokok yang Anda konsumsi.

Ilustrasi gambar: Eko Susanto

Bungkus Rokok

Kotak Pengganti Bungkus Rokok Edisi Bapak Proklamator

Perayaan hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 71 dimanfaatkan oleh sejumlah kreator pembuat pengganti bungkus rokok. Para kreator ini membuat bungkus rokok edisi para Proklamator dengan menampilkan bapak bangsa sebagai sampul bungkus rokok.

Kotak Bungkus Rokok Proklamator

“Bungkus rokok tidak cuma berfungsi untuk menyimpan rokok, tetapi juga membuat penggunanya tampil trendi,” tulisnya dalam promosinya.

Bungkus Rokok

Pengunaan bungkus rokok jenis ini juga simple karena tidak harus mengeluarkan rokok dari bungkusnya terlebih dahulu. Box sengaja diperbesar sehingga rokok yang hendak disimpan bisa muat bersama bungkus rokok aslinya.

Kelebihan lain dari bungkus rokok pengganti ini adalah penggunaan bahan PVC yang lentur, dan motif gambar menggunakan printing laser, jadi tidak mudah luntur terkena sinar matahari, awet, dan tidak membuat kembung bungkus rokok.

Rokok

Tetapi, sebelum pesan, pastikan dulu merek rokok kesayangan Anda. Agar bungkus rokok pengganti sesuai ukurannya.

Ilustrasi gambar: Eko Susanto

Bungkus Rokok

HAL-HAL YANG HARUS DIPERHATIKAN DALAM MEMILIH KOTAK BUNGKUS ROKOK

Gambar menyeramkan di bungkus rokok memang kadang menyebalkan. Walaupun bagi sebagian orang merokok akhirnya dianggap lelucon.

Lha, iya, wong gambarnya yang ditampilkan hanya untuk menakutin-nakutin. Bahkan terlihat hanya gombal semata. Satu gambar bahkan diambil dari Thailand, sedang gambar lainnya terlihat tidak sesuai dengan kenyataan, lalu gambar seorang bapak sedang mengendong balita tentu tidak bisa menjadi tolok ukur bahwa semua perokok tidak beradab.

rokok

Rokok

Namun, bila Anda masih terganggu dengan peringatan di bungkus rokok lalu mencari penganti bungkus lain. Tidak ada salahnya. Namun beberapa hal berikut mesti diperhatikan:

1. Bahan Bungkus Rokok Pengganti

Rokok mempunyai citasara tertentu. Bahkan rokok dari pabrikan yang berbeda, atau bahkan merek yang tidak sama, mempunyai ciri khas masing-masing. Karena itu bungkus rokok sengaja didesain untuk menjaga citarasa itu. Ada tiga lapisan di bungkus rokok yang melindungi citarasa, yakni gerenjeng, bungkus karton, serta plastik.

Hal ini ditujukan rokok yang beredar di pasaran bisa terjamin citarasanya. Tidak basah karena lembab dan lain sebagainya. Jadi bila anda memilih bungkus rokok pengganti usahakan yang mampu memenuhi unsur-unsur dari kemasan rokok.

Bungkus Rokok

Bungkus Rokok

2. Jangka Waktu Penyimpanan

Anda akan kesulitan untuk menyimpan rokok dalam jangka waktu lama di bungkus rokok pengganti, sebab rokok termasuk dalam kategori barang konsumsi yang memiliki jangka waktu tertentu untuk layak dikonsumsi. Di sini bisa Anda perhatikan di bagian bawah bungkus rokok tertera tanggal produksi.

Dalam jangka waktu tertentu perusahaan rokok akan memperiksa rokok yang beredar di pasaran serta menarik rokok yang telah lewat jangka waktunya. Kalau telah lewat tenggat, barangkali tidak sampai membuat keracunan melainkan hanya terjadi perubahan citarasa.

Foto oleh : Eko Susanto