bungkus rokok

Malaysia, Singapura, dan Thailand Menuju Bungkus Rokok Standar

Bungkus Rokok polos mulai diusulkan kebijakan penerapannya dalam Asia Pacific Conference on Tobacco or Health (APACT) 2016 yang diselenggarakan di Beijing, Tiongkok akhir September lalu.

bungkus rokok

“Malaysia telah mengumumkan rencana menerapkan bungkus rokok polos standar,” kata Jennie Lyn Reyes, Manajer Pengawasan dan Evaluasi Southeast Asia Tobacco Contol Alliance (Seatca).

Adapaun Thailand mempertimbangankan memasukkan klausul bungkus rokok polos standar dalam rancangan undang-undang mereka. Sedangkan Singapura sedang melakukan uji publik atas rencana penerapan bungkus rokok polos berstandar.

rokok

Berbeda dengan Indonesia, ketiga negara yang berencana menerapkan kebijakan bungkus polos tersebut bukan termasuk penghasil rokok. Sehingga kebijakan penerapan bungkus rokok polos akan memicu berkurangnya konsumsi.

rokok

Indonesia sebagai penghasil rokok, bahkan menjadi satu-satunya negara yang mempunyai produk khas berupa kretek. Pilihan untuk menerapkan bungkus rokok kemasan polos justru akan merugikan keuangan negara. Sebab, kebijakan kemasan bungkus rokok polos justru membuat konsumen tidak dapat membedakan produk rokok buatan dalam negeri dan rokok impor.

Gambar Ilustrasi: Eko Susanto

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *